Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Awalnya ane tergelitik dengan salah satu komen saat baca ulasan
kasus First Travel di internet. Ada seorang netter yg berpendapat bahwa
sebaiknya para korban yg tentunya seorang muslim tidak mengungkit kesalahan
para bos First Travel dan mengikhlaskan saja semua itu. Jadi nggak perlu sampai
dilaporin ke pihak berwajib segala karena jika dilaporin kasus akan diketahui
orang banyak padahal ada ajaran Islam yg menyuruh sesama muslim untuk menutupi
aib muslim lainnya.
Apakah benar demikian? Ini jawaban yg ane dapat setelah mencari
beberapa sumber.
Apa sih yg dimaksud dengan aib itu?
Aib adalah suatu cela atau kondisi yang tidak baik tentang
seseorang jika diketahui oleh orang lain akan membuat rasa malu, rasa malu ini
membawa kepada efek psikologi yang negatif jika tersebar.